Etika Guest Post : Blogger Harus Tahu!

Manfaat guest post sudah terbukti cukup banyak, mulai dari meningkatnya authority sebuah blog (versi MOZ), maupun dimata Google (jika dilakukan dengan benar).

Agar Guest Post berjalan dengan baik dan menguntungkan 2 belah pihak, baik pemilik Blog ataupun penulis tamu, maka blogger harus memperhatikan etika guest post. Dalam artikel ini Blogger Firaun akan share mengenai etika saat menjadi penulis tamu, untuk menambah wawasan Anda, silahkan baca artikel ini hingga tuntas.

Oh ya, apabila Anda belum paham, apa itu guest post. Guest post adalah aktivitas menulis untuk blog atau web orang lain, dalam terminologi blogger Indonesia, guest post juga disebut sebagai penulis tamu.

Pelan-pelan saja bacanya, tak usah terburu-buru, gak ada yang ngejar kok. Kidding Gan hehe.

Selamat membaca!

Cari blog yang bagus

Yang pertama dalam guest post adalah, Anda perlu mendapatkan blog yang bagus. Jangan blog yang "spam", atau mempunyai outbondlink terlalu banyak.

Selain itu, perhatikan juga isi konten, apakah Anda cocok dengan isi kontennya.

Kemudian yang cukup penting adalah niche blog serta keaktifan sebuah blog, pastikan niche sama, kalaupun beda tak melenceng jauh (blog yang memuat berbagai tema alias gado-gado cenderung lebih mudah menyesuaikan).

Blogger harus melihat etika juga saat guest post atau menjadi penulis tamu
Etika menjadi penulis tamu pada sebuah blog
Lebih jauh untuk menentukan sebuah blog masuk krieteria yang bagus atau tidak untuk guest post, Anda dapat membaca artikel cara guest post dengan efektif dan benar, artikel tersebut disebut disusun dengan praktis point to point sehingga mudah dipelajari oleh siapapun.

Tempat mencari blog yang menyediakan guest post

Untuk mencari sebuah blog yang membuka guest post, dapat Anda lakukan dengan cara mengetikkan "guest post" pada Google.

Bisa juga mencarinya di facebook, dengan kata kunci "guest post".

Setelah Anda klik "cari" maka Facebook maupun Google akan menyajikan hasil pencarian yang memuat query "guest post", silahkan buka satu persatu.

Kontak admin blog dan utarakan maksud dengan jelas

Setelah Anda menemukan blog yang bagus, yang sesuai dengan keingan Anda.

Langkah yang perlu Anda lakukan adalah mengontak admin tersebut, bisa via email, watshapp bahkan inboks FB.

Pertama, silahkan buka percakapan, baik via inboks FB ataupun via email. Karena Anda tak tahu siapa yang sedang Anda ajak bicara, tak kenal (ingat, mereka bukan teman Anda, kecuali Anda sudah kenal, jadi jangan sok akrab dulu), maka silahkan mulai percakapan dengan wajar, seperlunya dan sopan (tak perlu rendah diri).
Sebelum memulai percakapan lebih jauh tentang guest post dan backlink, yang perlu Anda lakukan adalah memastikan apakah guest post blog tersebut masih dibuka atau tidak. Maka tanyakanlah hal tersebut, dengan jelas, dan jangan bertele-tele.

Contoh email pembuka, seperti ini mungkin :
Hai, Halo, salam kenal, saya Flafree.
Saya melihat blog Anda bagus dan membuka program guest post.
Apakah program tersebut masih berlaku?
Demikian, saya sangat senang apabila Anda berkenan membalas email ini.
Salam hangat - Flafree

Jika Anda menggunakan Facebook atau whatsapp, kurang lebih formatnya sama dengan diatas, tentu saja dengan penyesuaian redaksi.

Oke, anggap saja sipemilik blog sudah membalas email dan pesan Anda, sekarang Anda sudah berhasil membangun percakapan.
Nah selanjutnya tanyakan hal-hal ini dalam percakapan untuk memastikan Anda mendapatkan yang terbaik dan jelas.
  1. Tanyakan apakah guest post yang dibuka itu free atau berbayar. Jika free Anda bisa lanjut, dan apabila Berbayar, tanyakan berapa nominal yang harus dibayarkan beserta prosedur dan syarat ketentuannya.
  2. Dalam beberapa kasus di FB, blogger atau webmaster yang membuka guest post belum memberitahukan URL blognya, tanyakan ini via inboks FB, email atau lainnya. Hal tersebut penting, jangan sampai Anda membeli kucing dalam karung.
  3. Tanyakan, apakah backlink yang diberikan tersebut ditanam dalam safelink atau tidak (kondisional). Biasanya, backlink guest post tidak ditanam dalam backlink, jarang sekali blogger yang melakukan hal tersebut, namun ada saja orang yang melakukannya, makanya diatas ada tanda "kondisional".
  4. Tanyakan, apakah backlink yang diberikan bersifat noffolow atau doffolow. Backlink noffolow pun tak masalah sebenarnya, namun ini tergantung tujuan. Karena tujuan yang dibahas pada artikel ini adalah menaikkan authority blog, maka backlink doffolow sangat penting. Apabila backlink yang diberikan noffolow Anda dapat menerima atau menolaknya, bebas.
  5. Tanyakan kapan deadline artikel dikirimkan. Ini penting, karena ada beberapa blogger yang membuka guest post untuk beberapa hari saja, jika waktunya sempit Anda bisa langsung membuatkan artikelnya, dan mengirimkannya.
  6. Tanyakan syarat dan ketentuan guest post (kondisional). Dari tadi Anda menanyakan sebagian besar tentang apa saja dari sudut pandang Anda, sekarang tanyakan pada blogger yang membuka guest post syarat dan ketentuan untuk menjadi seorang penulis tamu pada blog yang ia kelola.
Untuk poin nomor 6, Anda tak perlu menanyakan lagi apabila diawal, blogger tersebut sudah memperjelasnya saat menjawab pertanyaan-pertanyaan Anda, maka disitu tak kasih tanda "kondisional".

Buat artikel terbaik

Apabila semua informasi tentang guest post yang akan Anda buat sudah komplit, saat sekarang membuat artikel tersebut.

Jika Anda bingung bagaimana membuat artikel untuk guest post, silahkan baca sejenak artikel cara membuat artikel guest post ini, artikel tersebut akan menunjukkan pada Anda bagaimana membuat artikel untuk blog, baik blog sendiri atau blog orang lain.

Artikel yang Anda buat akan dipublish pada blog milik orang lain, jadi pastikan artikelnya bagus, terbaiklah pokoknya.

Jika blogger tersebut menyukai artikel Anda, bukan tidak mungkin, apabila suatu saat Anda ingin guest post lagi, pasti dengan senang hati artikel Anda akan dipublikasikan.

Selain itu, user blog Anda yang bersumber dari artikel guest post tersebut akan memberikan dampak signifikan untuk blog Anda, salah satunya authority.
Sepertinya artikel ini sudah cukup panjang, dan, apabila Anda bisa membaca artikel sampai paragraf ini, mungkin Anda juga suka untuk membaca artikel lainnya. Blogger Firaun sarankan Anda untuk melihat artikel yang ada di rubrik tutorial blog dan juga rubrik dunia blogging, karena disana banyak artikel oke, yang pastinya menambah wawasan Anda saat ngeblog.

Apabila Anda punya tanggapan terkait artikel ini, silahkan komentar dibawah, atau jika Anda malu, Anda bisa langsung hubungi kontak Blogger Firaun.

Jika Anda tak punya waktu cukup banyak untuk membuat artikel guest post, Anda bisa memanfaatkan jasa tulis artikel SEO, dimana hasil tulisannya dapat Anda kirimkan ke blog ataupun website yang menerima guest post.

Terimakasih sudah membaca artikel tentang etika guest post untuk blogger ini, semoga dapat memberikan insight postif. Salam sukses, dan sampai jumpa diartikel yang lain.

0 Response to "Etika Guest Post : Blogger Harus Tahu!"

Posting Komentar